
Royal Enfield memiliki motor di segmen naked 400cc, yaitu Guerrilla 450.
Secara desain, Guerrilla 450 mengusung gaya yang lebih modern dan klasik, dipadukan dengan mesin baru 452cc satu silinder yang disebut Sherpa.
Berdasarkan hasil pengetesan Kompas.com, Guerrilla 450 memiliki performa yang mumpuni untuk digunakan sehari-hari.
Mesin 452cc Sherpa tersebut memiliki karakter tenaga yang linear, bantingan suspensinya empuk, dan konsumsi BBM-nya cukup hemat.
Pada tulisan kali ini, data biaya servis dan ongkos BBM telah dikumpulkan jika menggunakan Guerrilla 450 selama satu tahun atau sekitar 9.000 Km.
Untuk servis, Royal Enfield menyarankan agar motor diservis setiap empat bulan atau setiap 3.000 Km.
Tersedia paket bundling dengan nama Paket Service RSP yang total biayanya Rp 2,1 juta untuk tiga kali servis selama satu tahun.

Kemudian, untuk ongkos BBM selama satu tahun atau sekitar 9.000 Km, dapat dihitung dari konsumsi bensin selama pengujian harian.
Hasilnya, Guerrilla 450 dapat mencatatkan angka 31,1 Km per liter.
Artinya, jika digunakan selama satu tahun sejauh 9.000 Km, maka motor ini membutuhkan 290 liter BBM.
Jika dikalikan dengan harga BBM RON 92, seperti Pertamax yang harganya Rp 12.400 per liter (May 2025), totalnya menjadi Rp 3.596.000.
Jadi, total biaya servis dan BBM selama satu tahun untuk Guerrilla 450 adalah Rp 5.696.000.
Jika dibagi per bulan, biayanya menjadi sekitar Rp 474.000, dan jika dibagi per hari, menjadi sekitar Rp 15.000.